LINE

Syarat dan Ketentuan Penggunaan LINE Beacon


LINE Beacon (selanjutnya disebut "layanan") merupakan layanan yang memungkinkan pengguna untuk memperoleh berbagai informasi berguna serta akses terhadap berbagai fitur praktis dari perangkat sinyal pandu (beacon) yang terpasang di toko, dsb. Informasi dikirimkan ke akun LINE pengguna melalui sinyal bluetooth dari perangkat sinyal pandu (beacon) tersebut.

LINE mengumpulkan serta menggunakan informasi yang diperoleh dari transmisi perangkat sinyal pandu (beacon) untuk mencegah penyalahgunaan serta untuk keperluan penyediaan, pengembangan, dan peningkatan layanan serta pengiriman iklan ketika pengguna menggunakan layanan ini. Jenis informasi yang dikumpulkan termasuk informasi perangkat sinyal pandu (beacon) yang melakukan transmisi, kekuatan sinyal transmisi, durasi dan waktu sambungan transmisi, waktu pengiriman, serta identitas internal pengguna berupa deretan karakter unik yang dibuat oleh LINE. Informasi ini juga dapat dibagikan kepada perusahaan penyedia layanan yang terkait dengan LINE serta perusahaan subkontraktor.
Harap periksa ketentuan berikut untuk mengetahui ketentuan penggunaan layanan, informasi yang dapat diakses oleh akun resmi, prakiraan lokasi, dan optimalisasi layanan.

Ketentuan Penggunaan

Agar layanan ini dapat dipergunakan maka opsi untuk LINE Beacon pada Pengaturan di LINE pada perangkat yang digunakan harus dinyalakan. Meskipun begitu, tergantung dari perangkat yang digunakan, ada kalanya layanan tidak dapat digunakan jika LINE tidak memiliki izin akses terhadap lokasi perangkat.

Informasi yang dapat diakses oleh akun resmi

Jika setelah menyalakan opsi layanan LINE Beacon pengguna menambahkan akun resmi yang menggunakan layanan LINE Beacon sebagai teman, maka pengelola akun resmi tersebut dapat mengakses informasi yang berkaitan dengan informasi transmisi untuk dapat memberikan layanan. Jika Anda tidak ingin informasi transmisi diketahui oleh pengelola akun resmi tersebut, Anda dapat mematikan layanan melalui Pengaturan > Privasi > "Izin Penggunaan Data" atau memblokir akun resmi tersebut.

Mengenai prakiraan lokasi dan optimalisasi layanan

Perangkat sinyal pandu(beacon) dapat memperkirakan lokasi pengguna yang berada dalam area jangkauan transmisi. 
Meskipun pengumpulan informasi dapat dihentikan dengan mematikan layanan melalui Pengaturan di aplikasi LINE, namun optimalisasi layanan masih terus dapat dilakukan berdasarkan riwayat penggunaan yang telah diperoleh. Pengaturan khusus diperlukan untuk mematikan optimalisasi layanan. 
Silakan buka di sini untuk mengetahui detail lebih lanjut mengenai optimalisasi layanan serta cara menghentikannya.